7.19.2012

SELAMAT RAMADHAN

Alhamdulillah . . . . .
Ramadhan uddah deket beberapa hari lagi kita akan berpuasa 1bulan lamanya ^^

kaya lagu :p


Terimakasih Ya Allah, 
Pani masih diberi kesempatan untuk bertemu Ramadhan kali ini


Terimakasih Ya Allah,
Keluarga dan Sodara2 Pani juga masih bisa menikmati Ramadhan lagi


Terimakasih Ya Allah,
Kuliah Pani masih lancar (walau adda beberapa kendala)


Terimakasih Ya Allah, 
Walau Ramadhan kali ini ngga punya pacar, tapi ada kekasih *looo


Terimakasih Ya Allah,
Pani udda bisa menutup aurat *pake kerudung bertahan 2tahun ini


Terimakasih Ya Allah,
Kawan-kawan Pani masih sehat2, baik2, rajin menabung, dan ada beberapa semakin sukses


Terimakasih Ya Allah,
Atas sehat, semangat, dan lindunganMu


Terimakasih Ya Allah,
Atas semuanya ^^


Semoga Ramadhan kali ini lebih banyak membawa berkah dan pelajaran baru lagi agar Pani bisa jadi pribadi yang lebih lebih lebih lebih baik lagi!!! AMIIIIIINNN Ya Robbal Alamiiin


Buat semuanyaaaaa . . . . .
Mavkan Lahir Batin Yaaaa


Pani emang ngga pinter bikin kalimat2 bagus buat mohon mav, tapi tulus dan ikhlas ko buat mengucapkan mav lahir batin supaya Ramadhan nanti kita diridoi Allah untuk melaksanakan ibadah!! Ramadhan kan bulan penuh ampunan, Allah aja Maha Pengampun masa sih hambaNya ngga. . . .
Heheeeeeee


Dengan Bismillahirohmannirohim, mari kita sambut Bulan Suci Ramadhan 1433 H dengan hati yang lapang dan suka cita . .. ..






SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA
RAMADHAN 1433 H

KAWAN-KAWAN




> Karena puasa tahun ini bertepatan dengan Ulang Tahun Indonesia, 
    next kita bahas tentang HUT RI ke-67 di Bulan Puasa.






7.18.2012

Sifat Negatif Yang Bisa Menimbulkan Penyakit

Kalian tau ngga? Kalo beberapa sifat negative di diri kita tuh ternyata biang-nya penyakit!? Nih qu kasih tau beberapa penyakit mulai dari yang rendah kaya depresi sampe penyakit yang uddah bawabawa ginjal ato pencernaan. Tujuannya sih biar kalian bisa mencegah sakit!!! Dan mudah untuk melaksanakan kegiatan sehari-hari!!
Kan ngga enak tuh, kalo sakit!!
Yuuuug, cekidoooootttt . . . . . . . ^^



Mari Hidup Sehaaaaattt . . . . ^^






Jika kita MARAH selama 5 menit akan menyebabkan sistem imun tubuh kita mengalami depresi selama 6 jam. *hati-hati kalo marah kelamaan bisa bikin kita jadi gila kali yah??? :(

Jika kita DENDAM & MENYIMPAN KEPAHITAN akan menyebabkan imun tubuh kita mati. Dari situlah bermula segala penyakit, seperti STRESS, KOLESTEROL, HIPERTENSI, SERANGAN JANTUNG, RHEMATIK, ARTHRITIS, STROKE (perdarahan / penyumbatan pembuluh darah). *jangan pendendam, jangan pendendam, ikhlaasss ikhlaassss . . . .

Jika kita sering merasa KHAWATIR, maka kita mudah terkena penyakit NYERI PUNGGUNG. *yakinlah akan sesuatu!!!

Jika kita MUDAH TERSINGGUNG, maka kita akan cenderung terkena penyakit INSOMNIA (susah tidur). *weeeeeewwww

Jika kita sering mengalami KEBINGUNGAN, maka kita akan terkena GANGGUAN TULANG BELAKANG BAGIAN BAWAH. *apalagi bingung klo uang buat ng.koz kurang -_-"

Jika kita sering membiarkan diri kita merasa TAKUT yang BERLEBIHAN, maka kita akan mudah terkena penyakit GINJAL. * astagfirullooohhh :( jangaaann deeehhh

Jika kita suka ber-NEGATIF THINKING, maka kita akan mudah terkena DYSPEPSIA (penyakit sulit mencerna/ gangguan pencernaan). *heheeee sifat yg ini tanpa disadarin kadang muncul dg sendirinya!! :P

Jika kita mudah EMOSI & cenderung PEMARAH, maka kita bisa rentan terhadap penyakit HEPATITIS. *naaahhh buat yang gampang marah, ayyoogg kurangiiii ^^

Jika kita sering merasa APATIS (ngga peduli) terhadap lingkungan, maka kita akan berpotensi mengalami PENURUNAN KEKEBALAN TUBUH. *iyyaaa, kan dy ngga peduli m lingkungannya gmn mau peduli kalo dy sakit? psti ngga kerasa juga :P

Jika kita sering MENGANGGAP SEPELE semua persoalan, maka hal ini bisa mengakibatkan penyakit DIABETES. *jangan anggap remeh apa yang kamu remehkan!!

Jika kita sering merasa KESEPIAN, maka kita bisa terkena penyakit DEMENSIA SENELIS (berkurangnya memori dan kontrol fungsi tubuh). *hati2 buat para GALAU-ers yang banyak ngerasa kesepian heheeee :P

Jika kita sering BERSEDIH & merasa selalu RENDAH DIRI, maka kita bisa terkena penyakit LEUKEMIA (kanker darah putih). *makaaaa, rekreasilah!! bermainlah bersama kawan-kawan dan keluargaaa ^^

Jika kita sering membiarkan diri kita STRESS, maka kita sering mengalami GANGGUAN PENCERNAAN. *inni bener banget!! krna ini yang biasa terjadi di kalangan mahasiswa kaya saya -_-" #curcol


Naaaaahhhh tu dia beberapa sifat negatif yang bisa menimbulkan ke-tidak-sehatan pada TUBUH kita, makanya SYUKURI-lah apa yang uddah kita punya,
bepikirlah POSITIF terhadap apapun,
karena jika sesuatu itu tidak dapat kita miliki maka
yakinlah bahwa ada sesuatu yang lain yang lebih baik
yang akan Allah berikan agar menjadi milik kita.
Karena Allah tau apa yang kita BUTUHKAN!!
Keep healthy everyone, give your day a big smile and a big hope!!!


Sumber :
Buku “The Healing & Discovering the Power of the Water” (by : Dr. Masaru Emoto) dari Pemulihan Jiwa



Suasana Wisuda Mb.Abul

Hmmmmmm . . . . baru baru ini ada mb.kozanqu selesai wisudaaaaa #enaknya qu kaaaapaaaann????? T_T
Nama : Harum Kurniawati
Fakultas : Kesehatan Masyarakat Universitas Jember
Angkatan : 2007

Sekarang uddah resmi jadi Harum Kurniawati S.KM

Waaaaaahhhh kalo tau rasanya, liat mreka diwisuda ajja uddah seneng! itu artinya, selesaylah masa kuliah dan datanglah masa sesungguhnya berjuang untuk hidup di banyaknya jenis kehidupan *apaan sih :p

Maksudnya y. . . . . kita akan menjalani proses sesungguhnya dimana kita berjuang mencari pengalaman kerja dan penghasilan untuk menghidupi hari-hari kita *masa mau terus2an minta duit ini itu m orangtua???
Jangaaaaannnlah, "setelah wisuda adalah saat dimana kita harusnya sudah bisa mencari penghasilan sendiri dan membaginya dengan mreka!!!"

Malulah jika sampai tua, kita hanya bisa slalu meminta pada orangtua tapi ngga pernah memberi!!!
Harus budayakan malu yang seperti ittu!!! *iyya ngga?

Nih cerita tentang mb.Abul (panggilan mb.Harum dikosan), mb.Abul ittu asli Gresik anak bungsu dari 2 bersaudara dan paling hobby ng.game!!! kebiasaan yang bikin perjalanan skripsinya sampai harus dipaksa ortu biar cepet diselesaykan!!! heheheeeee :P

Mb.Abul tuuuuuu tipe cewek unik, pemalu, pendiem kalo sama org yang g kenal *heee :p, terus sekarang lagi suka sukanya sama Sunny SNSD!! dan koleksi SNSD yang dimilikinya uddah banyak bgt!! padahal baru mulai suka awal 2012!!! gara2 nonton "Dangerous Boys"-nya SNSD hihihihihiiii :)

Mb.Abul sehari-hari

Mb.Abul resmi diwisuda ato yaaaaaa dilepas lah, oleh Universitas Jember kemarin tanggal 14 Juli 2012.

Nih dia, yang diwisuda *susah melek gr2 riasan di mata hihihiiiii

Nah kita-kita, adik2 kos.nya . . . pada datang ke acara wisuda mb.Abul buat mengucapkan selamat sekalian poto2 bareng!! Abisnya cuma pas wisudaan mahasiswi di Kampus bakal pake Kebaya untuk merayakan kelulusan jadi keliatan waaaahhhh banget!!! Dan mb.Abul termasuk anak tomboy dan cuek di kozan, mana pernah pake gaun klo ngampus apalagi di kosan!! hahahaaaaaa :D
Prepare buat ke wisudaan ^^


Makanya, kita-kita semangat banget buat berangkat!!!
Yang berangkat waktu itu : Qu, Ratna (FKM'10), Imel (FTP'10), Naw (FTP'10), Lia (FKM'10), dan Yeyen (FKM'10) dan qu satu-satunya yang tertua angkatan '08 *hadduuuuuu makin pengen cepet selesay ni penelitian -__-"

Nungguin yang diwisuda datang *narsis dulu :P

Sebenernya ngga cuma Mb.Abul ajja, anak kozan yang wisuda periode ittu. Ada Kiki S.KG, Sofi S.KG Dina S.Ked dan Presi S.Ked *itu semua nama panggilan . . .  ^^

Waaaah, berharap periode depan qu uddah jadi Pani S.TP amiiiinnn . . .

Qu dan Mb.Abul 8yyeeeeyyy daebak!!

Sebelum pulang balik ke kozan!!

Selamat buat Mb.Harum Kurniawati atas kelulusannya!!!! semoga semakin menjadi manusia yang bermanfaatn khususnya di bidang Kesehatan Masyarakat!!! amiiiinnnn ^^

Itu ceritaku . . .

7.17.2012

CNBLUE punya sekolah di Afrika

CNBLUE mengambil bagian dalam sebuah kegiatan amal di Afrika. Hal ini merupakan aksi mereka dalam menyalurkan sebagian hasil penjualan album dan dana konser untuk membantu pendanaan sekolah setiap tahunnya.

CNBLUE telah membantu pembangunan sekolah baru di Burkina Faso, Afrika tepatnya di kota Niamadougou dimana 100 anak TK (Taman Kanak-kanak) dan 1000 anak setingkat SD dan SMP akan menghadiri kegiatan sekolah tersebut. Sekolah ini juga menyediakan tempat penitipan anak, afterschool center, kelas, dan ruang makan.

Burkina Faso terkenal sebagai negara miskin di Afrika, dimana banyak anak yang tidak dapat bersekolah karena keterbatasan dana. Banyak anak yang terpaksa berjualan dijalan untuk membantu pendapatan keluarga. Dan sayangnya, penyiksaan, penelantaran, dan eksploitasi anak masih meningkat di negara tersebut.

Sekolah ini telah dibuka pada Maret 2012 lalu, dan berikut dokumentasinya . . . .

CNBLUE SCHOOL

CNBLUE
Dan ini ada videonya, yang qu dapat dari youtube.com . . .




Alhamdulillah, masih banyak yang peduli pada anak-anak dan pendidikan!!! :D
Ini perlu dijadikan contoh!!!

Danau diatas Laut


Subhanallah ^^
Ada yang unik di Indonesia, tepatnya di pedalaman provinsi Kalimantan Timur sana di Kecamatan Biduk-biduk, Kabupaten Berau (waaaah. . . jadi inget, kalo punya senior di kampus berasal dari kabupaten ini) . Terdapat Danau Labuan Cermin. Apa yang unik dari danau ini, naaahh Danau ini unik karena memiliki laut dibawahnya!!
 
Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, Indonesia
Menurut sumber yang qu baca, danau ini memiliki laut didalamnya, yaitu aliran air asin di bagian bawah danau. Bagian atas Danau Labuan Cermin berisi air tawar seperti danau pada umumnya. Namun beberapa meter di bawahnya terdapat aliran air asin. Anehnya, kedua jenis air ini tidak tercampur. Secara kasat mata dapat dilihat bahwa air laut dan air tawar dipisahkan oleh lapisan serupa awan.

Belum ada yang melakukan penelitian di daerah ini apalagi mengenai fenomena danau diatas laut, sehingga terbentuknya fenomena ini masih menjadi misteri.

Menyelami Danau Labuan Cermin

Lapisan keruh berwarna putih itu diduga hasil pembusukan organisme dasar labuhan yang terperangkap dan tak bisa pergi. Dua jenis air di danau ini juga menghadirkan organisme dari dua dunia. Ikan air tawar hidup di permukaan, sedangkan ikan air laut bisa ditemukan di dasar danau.
 
"Para" organisme Danau Labuan Cermin

Untuk mencapai danau ini, diperlukan waktu sekitar 20-24 jam perjalanan darat dari Samarinda, atau melalui jalur udara dari Bandara Sepinggan Balikpapan menuju Bandara Tanjung Redeb, lalu dilanjutkan 6 jam perjalanan darat. Seperti kata pepatah, 'bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian', diperlukan pengorbanan yang luar biasa untuk mencicipi keindahan harta karun Danau Labuan Cermin.

Sebelum mencapai Danau Labuan Cermin, harus trekking terlebih dahulu menelusuri hutan selama 30-45 menit. Hutan yang sangat liar dan menantang. Pepohonan yang rimbun dan satwa-satwa liar akan dijumpai. Seperti monyet, babi hutan, burung, owa-owa dan beruang madu.

Hutan sekitar Danau Labuan Cermin
Keindahan biota lautnya jangan dipertanyakan. Seperti dijelaskan sebelumnya, terdapat organisme air tawar dan organisme air asin. Tumbuh-tumbuhan air, ikan-ikan yang cantik dan batu-batuan alami di dalam air membuat seolah berada di mimpi. Tempat yang sangat menyejukan!!!!! (kapan y . . . . kesini??? ^^)

Pemandangan nan indah Harta Karun Kalimantan Timur
Di sekitar danau belum terdapat resort-resort yang mewah, hanya terdapat perumahan penduduk. Selain itu, hanya terdapat beberapa warung makan di sekitar danau. Danau Labuan Cermin memang belum dikenal oleh wisatawan, namun keindahannya seolah menjadi harta karun yang tersembunyi di Kalimantan Timur.



Sekilas Tentang Super Junior

Hmmmmm . . . . ngomongin Korea, pasti ngga jauh-jauh dari dunia entertainment!!
Apalagi coba selain artis-artisnya yang bikin Korea (Korea Selatan) jadi terkenal dan banyak dikenal anak muda jaman sekarang!!
Nah, makanya qu pengen bagi2 info nih tentang mreka-mreka yang uddah banyak banget berkontribusi buat negaranya!

Artikel sekarang cukup 1 boyband dulu deehhh, kan band Korea salah satunya uddah pernah dibahas, ingeet ngga??? :P
Come on, chek this out!!
Siapa sih yang ngga kenal boyband satu ini, yang uddah banyak bikin prestasi di dalam maupun luar negerinya!! Siapa juga yang ngga teriak kalo uddah nonton mreka di tipi ato live in concert.nya pas di Jakarta beberapa bulan lalu!! Dan cewek mana yang ngga ngelirik kalo liat wajah-wajah orientalnya iniiii????

This is it, Super Junior!!! #prok prok prok <harus ada tepuk tangan walau sedikit dari para ELF> yeeeeeeeeee. . . . . . .
Super Junior merupakan salah satu boyband asal Korea. Pertama kali perform taun 2005-an dengan produser Lee Soo-man dari SM Entertainment, boyband ini terdiri dari 13 orang dan pernah di sebut-sebut sebagai boyband dengan anggota terbanyak!!! #aiiiiiiiiiiihhhhh 13 orang cowok yang bikin para cewek *khususnya teriak2 di jalan kalo ngeliat sepintas wajah2 mrekaa!!!! :D hwaaaaaa, rada lebay dikiit!!!!

Super Junior go internasional setelah merilis penjualan terbaik mereka pada tahun 2009 dengan single "Sorry, sorry" dari album mreka yang paling suksessssss dengan judul yang sama "Sorry,sorry". Boyband ini uddah banyak ngeluarin single dan hampir semuanya booming di banyak negara!!!!
dan sampai tahun inipun, Super Junior masih merupakan boyband tersukses yang pernah ada dengan lagu-lagu mreka!!

Nih, qu kasih beberapa poto mreka, yang ngeliatin perjalanan karir mreka  . . . . 

Ini pas jaman2 muda mrekaa, dg model rambut yg lgi ngtred!!
Nah inii lebih baru lagi, dengan gaya yang baru jugaa!!


Ini nampak banget, meski makin dewasa wajah mreka tetep unyu2!! hee
Nah ini formasi yang masih bertahan sampe tahun 2011!!


Anggota Super Junior ittu :
  • Leeteuk
  • Heechul
  • Hangeng
  • Yesung
  • Kangin
  • Shindong
  • Sungmin
  • Eunhyuk
  • Donghae
  • Siwon
  • Ryewok
  • Kibum
  • Kyuhyun
 
Tapi formasi untuk tahun ini, kayanya mengalami perubahan, karena kata2nya temen siih adda beberapa yang uddah ngga terdaftar sebagai anggotanya lagi, nanti kita cari tahu lagi deh ^^
Semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat!!!
Annyeoong . . . .
Sumber : kpostarz.com&blogspot lainnya.


Badan Berotot Donghae oppa!! kekekekekek

Weeeeeewww . . . .
ini ada yang baru, dari personilnya Super Junior pas lagi latihan, tampak banget kalo Donghae oppa ^^ sekarang lebih terlihat berOTOT 
ni oppa makin lama makin gemesin ajja, haddduuuhhhh "melted niiiih melteeeeddddd"

ヘ(^_^ヘ) (ノ^_^)ノ 



Buat para fans Donghae oppa >>>> mana teriakannya?????????

sumber : kpopstarz.com

Matahari Tenggelam di New York

Penduduk kota Manhattan, New York, Amerika Serikat jarang sekali bisa melihat matahari terbit dan terbenan, dikarenakan gedung-gedung tinggi yang menutupi langit dan horizon, sehingga pemandangan matahari terbit dan terbenam terhalang oleh gedung-gedung pencakar langit.

Namun pada tanggal 11 Juli 2012 lalu terjadi fenomena yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Manhattan, yang disebut juga Manhattanhenge. Fenomena ini merupakan fenomena yang terjadi 2 kali dalam satu tahun, yaitu saat matahari terbenam tepat disela-sela gedung pencakar langit dan menghasilkan pemandangan yang indah dan luar biasa.

Daaaaaaannn . . . .
Inilah beberapa gambar dari fenomena Manhattanhenge beberapa waktu lalu :
cekidoott!!!! ^^








Subhanallah . . . . (˘ÊƒÆª˘)
meski di Indonesia kita biasa liat pemandangan matahari terbenam, tapi pemandangan yang inimah bisa bikin kita "waaaah" kalo ngeliatnya jugaaa!!!
Serasa matahari diapit gedung jadinya heheeeee :P


7.10.2012

10 Cara Atasi Si Depresi

Terlalu sibuk sama kegiatan kampus, sekolah, ato tempat kerja?
nih ada Tips dari Buku, buat kalian yang pengen dan butuh banget ngilangin tuh si depresi..
biar kegiatan jadi lancar dan aktivitas jalan teruuuuussss :)
semoga bermanfaat..

Menurut Daniel K. Hall-Flavin MD, kontributor website Mayo Clinic, stres yang kronis akan berujung pada depresi jika emosi ini tidak ditangani dengan tepat. Terapi dan obat-obatan menjadi metode penyembuhan paling digemari, namun memodifikasi gaya hidup juga membantu seseorang mengatasi stres dan depresi. Berikut langkah mengatasi emosi agar tidak berujung pada depresi berkepanjangan:

1. Perlahan tapi pasti
Lakukan perubahan kecil, disarankan bertahap dan berkelanjutan untuk mengatasi masalah. Tentu saja ada tujuan yang ingin dicapai. Menyelesaikan masalah satu per satu, menyadari emosi Anda, dan berusaha mengatasinya. (aku pernah coba nih :) terbukti!!)

2. Istirahat cukup, olahraga, dan makan sehat
Koneksi pikiran dan tubuh sangat kuat, melebihi dari yang bisa Anda bayangkan. Karenanya beri hak pada tubuh untuk mendapatkan istirahat yang cukup. Lakukan olahraga rutin untuk menjaga stamina dan menjaga asupan nutrisi yang baik sesuai kebutuhan tubuh Anda. Mayo Clinic menyebutkan, jika Anda memperlakukan tubuh dengan tepat, akan ada perubahan positif pada mental Anda. (Minimal jalan kaki laaahhh 1 hari selama 30menit ajja :D biar tetep sehat tu badan)

3. Ekspresikan emosi
Utarakan emosi, saat Anda merasa tertekan, kelelahan secara emosi, sedih, tak ada harapan, merasa bersalah, malu dan depresi, atooo apapun lah. Penting bagi Anda untuk menerima semua emosi ini saat mereka datang. Lalu cobalah berbagi cerita dan perasaan kepada teman, kekasih, atau orang terdekat kepercayaan Anda. Jika Anda tidak memiliki tempat curhat, usahakan menulis perasaan Anda melalui buku harian atau blog. (Nah, yang ini sekarang lagi aku jalani)

4. Pilih kegiatan positif, atau berteman dengan energi positif
Melakukan kegiatan positif memberikan pengalaman berbeda dari kondisi mental Anda. Meskipun seringkali situasi penuh tekanan tidak bisa dihindari, namun bergaul bersama teman dengan energi positif bisa membantu Anda mengatasi emosi. Setidaknya Anda bisa menikmati waktu bersosialisasi untuk mengalihkan stres dan depresi sementara waktu. (Biar bisa ngobrol dan cerita serta tau berita2 up to date.. )

5. Tinggalkan rutinitas
Meskipun harus menjalani beberapa rutinitas yang wajib hukumnya, untuk sementara waktu tinggalkan dulu aktivitas yang tidak terlalu penting. Atau, kegiatan yang sebenarnya membosankan atau sama sekali tidak menyenangkan untuk Anda. Kembalilah kepada rutinitas Anda saat perasaan sudah mulai membaik. (Cari kegiatan baru biar otak bisa refress ^^ )

6. Lakukan meditasi
Cobalah mempelajari dan mempraktekkan teknik meditasi, pernafasan dalam, relaksasi otot, atau teknik visual yang memberi sensasi ketenangan. American Academy of Family Physicians merekomendasikan aktivitas yang bisa membantu Anda mengatasi stres dan depresi ini. (Pejamkan mata, kosongkan pikiran, atur napas beberapa kali . . . )

7. Membaca buku
Mulailah hunting buku bacaan yang berisi strategi atau motivasi mengenai mengatasi emosi, stres, dan depresi. Penjabaran dari pakar atau orang yang berpengalaman sama, bisa membantu Anda mencari referensi tepat untuk diri sendiri. (Buat yang doyan buku, ini bisa jadi pilihan terbaik ^^ )

8. Minta bantuan
Cobalah terbuka kepada orang terdekat Anda. Meminta bantuan kepada keluarga atau teman bisa mengurangi beban, dan membuat Anda lebih mudah mengatasi emosi negatif dalam diri. (Emang bener masalah harus dihadapi sendiri, tapi gda salahnya klo minta saran sm orang lain siapa tau mreka pernah berada di posisi kaya kita! lagi, belajar dri hidup oranglain)

9. Terapi
Untuk memilih terapi dan konseling untuk mengatasi masalah perlu melihat kebutuhan Anda lebih dulu. Terapi perilaku kognitif tepat bagi Anda yang membutuhkan konseling dalam menentukan tujuan dan mengubah perilaku. Sedangkan psikoterapi membantu Anda menganalisa pola perilaku dan membongkar akar masalah dari emosi negatif. (Ni buat yang depresinya tingkat menengah ke atas heheeee... )

10. Cari obat yang tepat
Bantuan obat anti depresi bisa jadi lebih membantu dari pada terapi. Semua kembali kepada kebutuhan Anda. Namun Anda juga harus memiliki referensi yang tepat untuk memilih obat yang cocok. (Siiiiip!!!)

Setiap orang butuh obat yang beda-beda untuk atasi depresi mreka, ada yang sederhana namun ada juga yang kompleks! 2 obat mujarab yang qu konsumsi saat ini adalah 1.Slalu cerita semua pada Allah SWT apapun itu; 2.Slalu inget senyum orangtua disaat apapun..
Depresi hanya bisa membuat pekerjaan jadi tambah beban, jadi perbanyaklah referensi untuk dapat atasi si depresi ini, kadang cukup dengan makan es krim aja uddah ilang si depresi ini haddeeehh -_-"
Slamat mencoba!!!! dan Tetap jaga pola hidup sehat agar terhindar depresi . . . .

sumber : buku pemulihan jiwa

7.09.2012

EROSI


A.    PENGERTIAN EROSI
Erosi adalah peristiwa pindahnya atau terangkutnya tanah atau bagian-bagian tanah dari suatu tempat ke tempat lain oleh media alami. Pada peristiwa erosi, tanah atau bagian-bagian tanah pada suatu tempat terkikis dan terangkut yang kemudian diendapkan di tempat lain. Pengikisan dan pengangkutan tanah tersebut terjadi oleh media alami, yaitu air dan angin (Arsyad, 2010 :52).
Erosi juga dapat disebut pengikisan atau kelongsoran yang merupakan proses penghanyutan tanah oleh desakan-desakan atau kekuatan air dan angin, baik yang berlangsung secara alamiah ataupun sebagai akibat perbuatan manusia. Sehubungan dengan itu maka kita akan mengenal normal/ geological erosion dan accelerated erosion (Kartasapoetra, 1987:35).

B.     PENYEBAB  EROSI
Penyebab erosi dibedakan menjadi beberapa macam  yaitu :
1.      Erosi akibat Suhu
Peristiwa ini terutama terjadi di daerah yang beriklim kontinental atau beriklim gurun. Di daerah gurun temperatur pada siang hari dapat mencapai 50 Celcius. Pada siang hari bersuhu tinggi atau panas. Batuan menjadi mengembang, pada malam hari saat udara menjadi dingin, batuan mengerut. Apabila hal itu terjadi secara terus menerus dapat mengakibatkan batuan pecah atau retak-retak dan batuan tersebut pecah menjadi bagian yang lebih kecil. Proses tersebut merupakan proses alam. Suhu menyebabkan erosi secara lambat (Husni, 2009).
2.      Erosi oleh Angin
Hembusan angin kencang yang terus menerus di daerah yang tandus dapat memindahkan partikel-partikel halus batuan di daerah tersebut membentuk suatu formasi, misalnya bukit-bukit pasir di gurun atau pantai. Efek lain dari angin adalah jika partikel keras yang terbawa dan bertumbukan dengan benda padat lainnya sehingga menimbulkan erosi yang disebut dengan abrasi. Pada gambar dapat dilihat contoh erosi oleh angin yang menyebabkan terjadinya bukit pasir di Namibia, Afrika (Husni, 2009).
3.      Erosi oleh Air
Jika tingkat curah hujan berlebihan sedemikian rupa sehingga tanah tidak dapat menyerap air hujan maka terjadilah genangan air yang mengalir kencang. Aliran air ini sering menyebabkan terjadinya erosi yang parah karena dapat mengikis lapisan permukaan tanah yang dilewatinya, terutama pada tanah yang gundul. Pada gambar dapat dilihat bahwa akibat erosi air yang terjadi di El Paso County, Colorado, Amerika Serikat. Pada dasarnya air merupakan faktor utama penyebab erosi seperti aliran sungai yang deras. Makin cepat air yang mengalir makin cepat benda yang dapat terkikis. Pasir halus dapat bergerak dengan kecepatan 13,5 km/jam yang merupakan kecepatan erosi yang kritis. Air sungai dapat mengikis tepi sungai dengan tiga cara: pertama gaya hidrolik yang dapat memindahkan lapisan sedimen; kedua air dapat mengikis sedimen dengan menghilangkan dan melarutkan ion; dan yang ketiga pertikel dalam air membentur batuan dasar dan mengikisnya. Air juga dapat mengikis pada tiga tempat yaitu sisi sungai, dasar sungai dan lereng atas sungai. Erosi juga dapat terjadi akibat air laut. Arus dan gelombang laut termasuk pasang surut laut merupakan faktor penyebab terjadinya erosi di pinggiran laut atau pantai. Karena tenaga arus dan gelombang merupakan kekuatan yang dapat memindahkan batuan atau sedimen pantai (Husni, 2009).
4.      Erosi oleh Mikroorganisme
            Penyebabnya adalah proses mikroorganisme pada batuan maupun dalam tanah yaitu berupa zat asam yang dikeluarkan oleh mikroorganisme. Zat asam ini merusak batuan sehingga batuan dapat melapuk dan apabila ini terjadi terus menerus dengan waktu yang lama maka dapat menyebabkan erosi. Hal tersebut erat hubungannya dengan pembentukan tanah (Husni, 2009).

C.    MEKANISME TERJADINYA EROSI
Erosi merupakan proses alam yang terjadi di banyak lokasi yang biasanya semakin diperparah oleh ulah manusia. Proses alam yang menyebabkan terjadinya erosi adalah karena faktor curah hujan, tekstur tanah, tingkat kemiringan dan tutupan tanah. Intensitas curah hujan yang tinggi di suatu lokasi yang tekstur tanahnya adalah sedimen, misalnya pasir serta letak tanahnya juga agak curam menimbulkan tingkat erosi yang tinggi. Selain faktor curah hujan, tekstur tanah dan kemiringannya, tutupan tanah juga mempengaruhi tingkat erosi. Tanah yang gundul tanpa ada tanaman pohon atau rumput akan rawan terhadap erosi. Erosi juga dapat disebabkan oleh angin, air laut dan es.
Erosi tanah adalah peristiwa terangkutnya tanah dari satu tempat ke tempat lain oleh air atau angin. Pada dasarnya ada tiga proses penyebab terjadinya erosi yaitu (detachment) pelepasan partikel tanah, (transportation) penghanyutan partikel-partikel tanah, dan (sedimentation/ deposittion) pengendapan partikel-partikel tanah yang telah dihanyutkan. Erosi menyebabkan hilangnya tanah lapisan atas (top soil) dan unsur hara yang sangat penting bagi pertumbuhan tanaman. Erosi yang disebabkan oleh air hujan merupakan penyebab utama degradasi lahan di daerah tropis termasuk Indonesia. Tanah-tanah di daerah berlereng mempunyai resiko tererosi yang lebih besar daripada tanah di daerah datar. Selain tidak stabil akibat pengaruh kemiringan, air hujan yang jatuh akan terus menerus memukul permukaan tanah sehingga memperbesar risiko erosi. Berbeda dengan daerah datar, selain massa tanah dalam posisi stabil, air hujan yang jatuh tidak selamanya memukul permukaan tanah karena dengan cepat akan terlindungi oleh genangan air (Kartasapoetra, 1987: 40).

D.    BENTUK-BENTUK EROSI
Di bagian muka bumi sudah dijelaskan bahwa erosi terdiri atas normal erosion (erosi geologis) dan accelerated erosion atau erosi yang dipercepat. Dari kedua macam erosi itu, erosi yang dipercepatlah yang  bentuk-bentuknya perlu kita perhatikan, selain karena erosi macam ini sering terjadi juga karena perbuatan manusialah yang mendorongnya (Kartasapoetra, 1987:48).

a.       Erosi Lembar (Sheet erosion)
 adalah erosi oleh air yang jatuh dan mengalir di permukaan tanah secara merata sehingga partikel-partikel tanah yang hilang merata di permukaan tanah.  Permukaan tanah menjadi lebih rendah secara merata. Erosi ini terjadi bila permukaan tanah memiliki ketahanan terhadap erosi yang relatif seragam  (Nasiah, 2000).
b.      Erosi Alur (Rill erosion)
 adalah erosi oleh air yang mengalir di permukaan tanah dengan membentuk alur-alur kecil dengan kedalaman beberapa senti meter. Erosi ini terjadi pada permukaan tanah yang landai dan memiliki daya tahan yang seragam terhadap erosi (Nasiah, 2000).
c.       Erosi Parit (Gully erosion)
adalah erosi oleh air yang mengalir di permukaan tanah yang miring atau di lereng perbukitan yang membentuk alur-alur yang dalam dan lebarnya mencapai beberapa meter, dan berbentuk “V” sehingga tidak dapat dihilangkan dengan pengolahan tanah biasa (Nasiah, 2000).
d.      Erosi Tebing Sungai (Stream bank erosion)
adalah pengikisan tanah pada tebing-tebing sungai dan pengerusan dasar sungai oleh aliran air sungai. Erosi tebing akan lebih hebat jika vegetasi penutup tebing telah habis atau jika dilakukan pengolahan tanah terlalu dekat tebing (Nasiah, 2000).
e.       Erosi Percik (Splash erosion)
adalah proses terkelupasnya patikel-partikel tanah bagian atas oleh tenaga kinetik air hujan bebas atau sebagai air lolos. Arah dan jarak terkelupasnya partikel-partikel tanah ditentukan oleh kemiringan lereng, kecepatan dan arah angin, keadaan kekasaran permukaan tanah, dan penutupan tanah (Nasiah, 2000).
f.       Erosi Internal (Internal or subsurface erosion)
adalah terangkutnya butir-butir primer kebawah ke dalam celah-celah atau pori-pori tanah sehingga tanah menjadi kedap air dan udara. Erosi internal menyebabkan menurunnya kapasitas infiltrasi tanah dengan cepat sehingga aliran permukaan meningkat yang menyebabkan terjadinya erosi lembar atau erosi alur (Nasiah, 2000).
g.   Tanah Longsor (Landslide)
adalah suatu bentuk erosi yang pengangkutan atau pemindahan tanahnya terjadi pada suatu saat dalam volume yang besar, sudah termasuk erosi yang berat (Nasiah, 2000).

E.     FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA EROSI 
D.D Baver (dan W.H. Gardner) dalam bukunya “Soil Physics” mengatakan bahwa secara umum erosi dipengaruhi oleh iklim (C), tanah (S), topografi (T), vegetasi (V) dan manusia (H) yang dapat dinyatakan dengan persamaan sebagai berikut:
E = f (C, S, T, V, H)
Faktor-faktor tersebut dapat dibedakan menjadi dua yaitu faktor yang dapat dikendalikan manusia dan faktor yang tidak dapat dikendalikan manusia. Faktor yang dapat dikendalikan oleh manusia seperti tumbuhan yang tumbuh diatas tanah (v), sebagian sifat tanah (s) yaitu kesuburan tanah, ketahanan agregat dan kapasitas infiltrasi tanah, dan satu unsur topografi (t) yaitu panjang lereng, dan faktor yang tidak dapat diubah manusia seperti iklim (c), tipe tanah, dan kecuraman lereng (Arsyad, 2010: 107).
a.         Iklim
Pada daerah tropis faktor iklim yang paling besar pengaruhnya terhadap laju erosi adalah hujan. Jumlah dan intensitas hujan di Indonesia umumnya lebih tinggi dibandingkan dengan negara beriklim sedang. Besarnya curah hujan menentukan kekuatan dispersi, daya pengangkutan dan kerusakan terhadap tanah (Arsyad, 2010).
Intensitas dan besarnya curah hujan menentukan kekuatan dispersi terhadap tanah. Jumlah curah hujan rata-rata yang tinggi tidak menyebabkan erosi jika intensitasnya rendah, demikian pula intensitas hujan yang tinggi tidak akan menyebabkan erosi bila terjadi dalam waktu yang singkat karena tidak tersedianya air dalam jumlah besar untuk menghanyutkan tanah. Sebaliknya jika jumlah dan intensitasnya tinggi akan mengakibatkan erosi yang besar (Baver, 1959).

Tabel 1. Klasifikasi Intensitas Hujan (dalam Kohnke dan Bertrand, 1959)
Intensitas Hujan (mm/jam)
Klasifikasi
< 6,25
Rendah (gerimis)
6,26 – 12,50
Sedang
12,51 – 50,00
Lebat
> 50,00
Sangat Lebat

Intensitas curah hujan adalah jumlah curah hujan yang dinyatakan dalam tinggi hujan atau volume hujan tiap satuan waktu, yang terjadi pada satu kurun waktu air hujan terkonsentrasi Besarnya intensitas curah hujan berbeda-beda tergantung dari lamanya curah hujan dan frekuensi kejadiannya. Intensitas curah hujan yang tinggi pada umumnya berlangsung dengan durasi pendek dan meliputi daerah yang tidak luas. Hujan yang meliputi daerah luas, jarang sekali dengan intensitas tinggi, tetapi dapat berlangsung dengan durasi cukup panjang. Kombinasi dari intensitas hujan yang tinggi dengan durasi panjang jarang terjadi, tetapi apabila terjadi berarti sejumlah besar volume air bagaikan ditumpahkan dari langit. Misalnya hujan berlangsung selama 20 menit dan banyaknya curang hujan yang terukur selama 20 menit tersebut 30 mm maka intensitas hujan waktu itu adalah 30/20 = 1,5 mm/menit. Jadi apabila I menyatakan intensitas, r menyatakan banyaknya hujan selama waktu hujan, dan t menyatakan lama hujan maka rumusnya : I =  r/t (Suwanto, 1989).
b.        Tanah
Tanah merupakan faktor penting yang menentukan besarnya erosi yang terjadi. Sifat-sifat fisik dan kimia tanah yang mempengaruhi erosi adalah (1) sifat-sifat tanah yang mempengaruhi infiltrasi, permeabilitas, dan kapabilitas menahan air, dan (2) sifat-sifat tanah yang mempengaruhi ketahanan struktur tanah terhadap dispersi dan penghancuran agregat tanah oleh tumbukan butir-butir hujan dan aliran permukaan (Arsyad, 2010: 138).
Kepekaan atau ketahanan tanah terhadap erosi berbeda-beda sesuai dengan sifat fisik dan kimia tanah. Perbedaan ketahanan ini umumnya dinyatakan dalam nilai erodibilitas tanah. Semakin tinggi nilai erodibilitas tanah, semakin mudah tanah tersebut tererosi. Secara umum tanah dengan debu yang tinggi, liat yang rendah dan kandungan bahan organik sedikit mempunyai kepekaan erosi yang tinggi. Nilai erodibilitas suatu tanah ditentukan oleh ketahanan tanah terhadap daya rusak dari luar dan kemampuan tanah menyerap air (infiltrasi dan perkolasi). Ketahanan tanah menentukan mudah tidaknya massa tanah dihancurkan, sedangkan infiltrasi dan perkolasi mempengaruhi volume limpasan permukaan yang mengikis dan mengangkut hancuran masa tanah (Suwanto, 1989).
Sifat-sifat tanah yang penting pengaruhnya terhadap erosi adalah kemampuannya untuk menginfiltrasikan air hujan yang jatuh serta ketahanannya terhadap pengaruh pukulan butir-butir hujan dan aliran permukaan. Tanah dengan agregat yang stabil akan lebih tahan terhadap pukulan air hujan dan bahaya erosi. Kapasitas infiltrasi tanah sangat dinamis, dapat berubah atau diubah oleh waktu atau pengolahan tanah (Suwanto, 1989).
Menurut Arsyad (2010) sifat-sifat tanah yang mempengaruhi erosi adalah tekstur, struktur, bahan organik, dan sifat lapisan bawah tanah. Tanah dengan kandungan liat yang tinggi sukar tererosi, karena liat memiliki kemampuan memantapkan agregat tanah.
Struktur tanah mempengaruhi besarnya erosi, tanah-tanah yang berstruktur granuler lebih terbuka dan akan menyerap air lebih cepat daripada tanah yang berstruktur masif. Demikian pula peranan bahan organik penting terhadap stabilitas struktur tanah, karena bahan organik tanah berfungsi memperbaiki kemantapan agregat tanah, memperbaiki struktur tanah dan menaikkan daya pegang air tanah. Sifat lapisan bawah tanah yang menentukan kepekaan erosi adalah permeabilitas (Sukmana, 2002).
c.         Topografi
Topografi diartikan sebagai tinggi rendahnya permukaan bumi yang menyebabkan terjadi perbedaan lereng. Kemiringan dan panjang lereng adalah dua unsur topografi yang paling berpengaruh terhadap aliran permukaan dan erosi (Arsyad, 2010). Menurut Baver (1959) erosi akan meningkat dengan bertambahnya panjang lereng pada intensitas hujan tinggi, tetapi erosi akan menurun dengan bertambahnya panjang lereng pada intensitas hujan yang rendah. Unsur lain yang berpengaruh adalah konfigurasi, keseragaman, dan arah lereng.
Bentuk lereng juga berpengaruh terhadap erosi. Bentuk lereng dibedakan atas lereng lurus, lereng cembung, lereng cekung dan lereng kompleks. Lereng lurus dicirikan oleh kemiringan yang seragam pada seluruh bagian lereng.Lereng cembung semakin curam ke arah lereng bawah, sedangkan lereng cekung semakin landai ke arah lereng bawah.Lereng yang cembung umumnya tererosi lebih besar daripada lereng cekung(Ramos, 2000).
Perbedaan aspek lereng menimbulkan perbedaan besarnya erosi yang terjadi karena perbedaan penyinaran matahari dan kelembaban. Untuk daerah tropis, aspek lereng tidak terlalu menyebabkan perbedaan erosi yang besar karena matahari berada hampir tegak lurus dari permukaan (Ramos, 2000).
d.        Vegetasi
Pengaruh vegetasi terhadap aliran permukaan dan erosi dapat dibagi menjadi 4 bagian, yaitu: (a) intersepsi hujan oleh tajuk tanaman; (b) mempengaruhi kecepatan aliran permukaan dan kekuatan perusak air; (c) pengaruh akar dan kegiatan-kegiatan biologi yang berhubungan dengan pertumbuhan vegetatif dan pengaruhnya terhadap porositas tanah; (d) transpirasi yang mengakibatkan keringnya tanah (Arsyad, 2010:121).
Hutan atau padang rumput yang tebal merupakan pelindung tanah yang efektif terhadap bahaya erosi.Tanaman yang tinggi biasanya menyebabkan erosi yang lebih besar dibandingkan tanaman yang rendah, karena air yang tertahan oleh tanaman masih dapat merusak tanah pada saat jatuh di permukaan tanah.Selain mengurangi pukulan butir-butir air hujan pada tanah, tanaman juga berpengaruh dalam menurunkan kecepatan aliran permukaan dan mengurangi kandungan air tanah melalui transpirasi (Ramos, 2000).
e.         Manusia
Pembuatan teras, penanaman secara berjalur, penanaman atau pengolahan tanah menurut kontur, perlindungan tanah dengan mulsa adalah kegiatan manusia yang dapat menurunkan erosi. Di lain pihak, penanaman searah lereng, perladangan dan penggunaan lahan tanpa memperhatikan kaidah konservasi akan meningkatkan bahaya erosi (Arsyad, 2010: 149). Pengolahan tanah menurut kontur secara umum mengurangi erosi secara efektif terutama bila terjadi hujan lebat dengan intensitas sedang sampai rendah. Pembuatan teras berfungsi mengurangi panjang lereng sehingga kecepatan aliran permukaan bisa dikurangi dan memungkinkan penyerapan air oleh tanah lebih besar, akibatnya erosi menjadi berkurang (Sukmana, 2002).


DAFTAR PUSTAKA


Arsyad, Sitanala. 2010. edisi kedua : Konservasi Tanah  dan Air.Bogor : Institut Pertanian Bogor.
Kartasapoetra, G; Sutedjo dkk. 1987. edisi kedua : Teknologi Konservasi Tanah dan Air. Jakarta : Rineka Cipta.
Husni. 2009. Erosi. Bogor : [serial online] http://idkf.bogor.net/yuesbi/eDu.Ku/edukasi.net/Fenomena.Alam/Erosi.html (26 Februari 2012).
Ramos. 2000. Prospect of Flemingia congesta Roxb. for reclamation and conservation of volcanic skeletal soils.Pembrit.Penel. Tanah dan Pupuk 4:50-54
Sukmana. 2002. Teknologi pengendalian erosi lahan berlereng. hlm.103-145dalam Teknologi Pengelolaan LahanKering: Menuju Pertanian Produktif dan Ramah Lingkungan. PusatPenelitian dan Pengembangan Tanah dan Agroklimat.BadanPenelitian dan Pengembangan Pertanian, DepartemenPertanian.
Suwanto. 1989. Pengantar Ekologi. Jakarta: Remaja Karya.